Terkait pengambilan uang,masyarakat tidak perlu takut

DAERAH Lampung Selatan

Lampung Selatan,fajarberita.com-Bagi masyarakat yang hendak mengambil uang dengan jumlah yang besar di bank,kini tidak perlu takut,mengapa,karna pihak Kepolisian Resort Lampung Selatan telah menyiapkan personil yang bersenjata lengkap untuk melakukan pengawalan.

Hal itu dibenarkan Kapolres Lampung Selatan AKBP Edwin SIK,SH,MSi saat diwawan carai beberapa awak media disela sela kegiatan di lapas Kelas II Kalianda yang mengusung tema peduli UMKM,Kamis (22-04-2022).

AKBP Edwin menerangkan,untuk melakukan pengawalan,itu tidak dipungut biyaya,alias gratis,ia pun menekankan bahwasannya untuk permohonan itu tidak menggunakan syarat.” Prinsipnya begini,saat masyarakat membutuhkan kami,kami siap untuk membantu,sedangkan untuk pengawalan dalam pengambilan Uang dibank itu sudah kami informasikan juga sebelumnya” terangya

Beliau mengatakan,Kami dari pihak kepolisian telah menyurati bank-bank yang ada di Lampung Selatan,ya intinya pihak jajaran bank harus segera memberitahu kami ketika ada masyarakat yang hendak mengambil uang dengan jumlah besar.

“Intinya,siapa saja,yang akan mengambil uang dengan jumlah besar,kita harap,pihak bank segera menginfokan ke kita, otomatis kita langsung lakukan pengawalan,”ujar AKBP Edwin

Hal ini dilakukan pihak kepolisian,dimana,biasanya mendekati hari raya tingkat kriminal dalam hal perampokan semakin merajalela saja,pengawalan ini yang harus di upayakan.

“Biasanya mendekati hari raya gini,ya bisa dibilang satu minggu inilah tingkat kejahatan mulai meningkat,hal inilah yang harus kita cegah dan upayakan” ujarnya.

Beliau pun menambahkan,bagi siapa saja yang akan mengambil uang dengan jumlah besar,bisa meminta bantuan langsung ke kepolisian terdekat,baik ke Polsek,Babin atau Polres,untuk melakukan pengawalan.

“Ya,untuk siapa saja bisa,tinggal laporkan saja,terkait pengambilan uang dengan jumlah besar,baik itu ke Babin,Polsek,atau Polres,pokonya pihak kepolisian yang terdekat,ingat ya”Gratis” tambah AKBP Edwin sambil tersenyum (DN/red)

Loading

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *