Metro, Fajarberita.com-Nurris Septa Pratama, M.Pd.selaku Ketua KPU Kota Metro menyambangi ke Sekretariat PWI Rabu (21/4/2021).selain itu PWI dan KPU pun berbincang santai seputar evaluasi Pilwakot.
Nurris Septa Pratama, M.Pd., mengakui banyak kinerja KPU yang perlu diperbaiki pasca berjalannya Pilwakot yang dimenangkan dr.Wahdi Siradjuddin, Sp.OG-Qomaru Zaman.
“Kami juga akan terus berusaha memberikan kinerja yang terbaik, jadi tidak ada salahnya toh,memberikan waktu melihat kinerja KPU dari kacamata teman-teman wartawan,”ujarnya
Menurut nya,pihak kami sudah menyusun program untuk bersama pewarta secara resmi membahas beberapa program terkait Pilkada selanjutnya.
Rino Panduwinata selaku Ketua PWI sangat mengapresiasi kedatangan Ketua KPU ke Sekretariat PWI,Menurutnya, apa yang dilakukan Ketua KPU merupakan bentuk saling keterkaitan antara kedua belah pihak.
“Kami sangat mendukung kinerja KPU untuk menghasilkan wakil rakyat dan pemimpin terbaik dari suara rakyat.selain itu menjadi sosial kontrol di dalam perhelatan pesta demokrasi,”pungkasnya(red/kontributor)